Jumat, 14 Oktober 2016

Studi Wisata Islam Super Seru SWISS 2016

Assalamu'alaikum...

Gimana kabarnya sob? Baik-baik aja kan.. hayooo  udah pada bosan yah dengan aktifitas kerja dan kuliah?? Butuh liburan yang asik? Butuh liburan yang gak garing? Butuh Liburan yang anti mainstream? Butuh liburan yang kece?

eng ing eng...

Bismillahirrahmanirrahiim..
Forum Ukhuwah dan Studi Islam - Universitas Budi Luhur Roxy mempersembahkan...

Studi Wisata Islam Super Seru atau yang disingkat dengan kata SWISS, tahun 2016 ini Insyaa Allah akan kami adakan pada tanggal 19-20 November 2016 di Villa Arrahman Quranic College, Mega mendung, Pucak Bogor - Jawa Barat



Apa aja sih acaranya?
So, Pasti bakalan SERU!!
beberapa agenda yang akan dilaksanakan pada acara Swiss 2016 kali ini adalah :
- Latihan Kepemimpinan
- Latihan Manajemen Diri
- Mentoring
- Games & Outbond Menarik
- Belajar Problem Solving
- Belajar Panahan
- Gak ketinggalan kita akan menyusuri (trekking) & Body Rafting ke Curug Naga.
- Dan masih banyak lagi sob!

Berapa tuh bayarnya?
Kamu hanya cukup membayar Rp. 250.000,-. Murah kan...?!
kamu akan mendapatkan fasilitas yang WAH! deh pokoknya..!!


Emank Fasilitas apaan aja yang di dapet?
Dengan biaya yang hanya 250K, kamu akan mendapatkan fasilitas spesial berikut ini :

- Transportasi Jakarta- Puncak Bogor , Puncak Bogor-Jakarta.
- Makan 3x
- Snack
- Slayer SWISS Executive
- Sertifikat Kegiatan
- Materi Motivasi
- Teman Baru
- Ilmu yang bermanfaat
- Dan yang lainnya..

Wah.. Keren nih kayanya.. Gimana cara daftarnya bro??
Untuk daftarnya kamu dapat mengisi formulirnya di Link bawah ini :
DaftarSWISS

Kalo ada yang mau ditanyain bisa hubungin panitia :
Angga 0896 7486 3094
Syifa 0822 9944 8326

Gak usah kelamaan mikir... hayoo buruan daftar.. peserta terbatas hanya untuk 60 orang mahasiswa Universitas Budi Luhur Roxy Nim 15 & 16 !!
dijamin liburan kamu akan lebih bermakna..!!

Swiss 2016
My Trip My Tafakur

Rabu, 06 Juli 2016

JANGAN LEWATKAN PUASA SYAWAL SOB

Bayangkan bila Anda bekerja satu bulan penuh lalu ditambah bekerja selama 6 hari saja maka Anda mendapat gaji satu tahun penuh!! Luar biasa bukan??? Tentunya sangat sayang untuk menyia-nyiakan kesempatan ini...

Begitulah pemisalan puasa sunnah Syawal.

“Barangsiapa yang berpuasa Ramadhan kemudian berpuasa enam hari di bulan Syawal, maka dia berpuasa seperti setahun penuh.” (HR. Muslim no. 1164)

APAKAH PUASA SYAWAL HARUS DIMULAI PADA TANGGAL 2 SYAWAL?

Tidak harus, puasa syawal bisa dimulai kapan saja selama dia bisa menyelesaikan 6 hari puasa itu di bulan syawal. Walaupun tidak diragukan bahwa menyegerakan pengerjaannya itu lebih utama berdasarkan keumuman dalil untuk berlomba-lomba dalam mengerjakan kebaikan dan dalil yang menganjurkan untuk tidak menunda amalan saleh.

APAKAH PUASA SYAWAL HARUS BERTURUT-TURUT?

Hal itu tidak dipersyaratkan bahkan boleh mengerjakannya secara terpisah-pisah selama masih dalam bulan syawal. Walaupun sekali lagi, mengerjakannya secara berurut itu lebih utama berdasarkan keumuman dalil yang kami isyaratkan di atas.

Ini adalah mazhab Asy-Syafi’iyah, Al-Hanabilah, dan selainnya, dan ini yang difatwakan oleh Syaikh Ibnu Baz, Syaikh Ibnu Al-Utsaimin, dan Syaikh Muqbil -rahimahumullah-.

APAKAH PUASA SYAWAL BOLEH DIKERJAKAN SEBELUM MEMBAYAR HUTANG PUASA RAMADHAN?

Ada perbedaan pendapat di kalangan ulama dalam masalah ini, hanya saja lahiriah hadits  menunjukkan bahwa puasa syawal hanya disunnahkan bagi orang yang sudah selesai mengerjakan puasa ramadhan yang jumlahnya 29 atau 30 hari. Sementara orang yang mempunyai qadha tentunya puasanya kurang dari 29 hari maka dia diharuskan menyelesaikan dulu ramadhannya baru kemudian mengerjakan puasa syawal.

Dari sudut tinjauan lain, puasa qadha` adalah wajib sementara puasa syawal adalah sunnah, dan tentunya ibadah wajib lebih didahulukan daripada ibadah yang sunnah.

Inilah pendapat yang dikuatkan oleh Syaikh Ibnu Baz dan Ibnu Al-Utsaimin -rahimahumallah-. Lihat Asy-Syarhul Mumti’ (6/468)

Wallahu a'lam

Sumber : ๐ŸŒ al-atsariyyah.com

Kamis, 26 Mei 2016

Kajian Islam (KALAM) Sepesial Tarhib Ramadhan 1437 H


_Assalamu'alaikum wr wb_

๐Ÿ‚ Yang selalu dirindukan di depan mata, menyelami hikmah di dalamnya, memaksimalkan ibadah, ilmu dan amal. _"Marhaban yaa Ramadhan"_๐Ÿ‚

๐Ÿ•ŒDalam rangkaian kegiatan *PELANGI* (Perbanyak Amal Ibadah & Berbagi) *Ramadhan 1437 H*

๐ŸŒฟKALAM ( Kajian Islam)๐ŸŒฟ
⌛Spesial Tarhib Ramadhan

Tema : ๐Ÿ•ŒAre You Ready?! Ramadhan is coming!!! ๐Ÿ•Œ

๐Ÿก Ruang 2.2 Universitas Budi Luhur Roxi
๐Ÿ“† Sabtu, 28 Mei 2016
๐Ÿ•˜ 15.30 - 18.00

MC : Rifky Praptama (Ketua Futsal UBL Roxy)

๐Ÿ‘ณ๐Ÿป Pemateri : Ustadz Abdurrohim Al-Mahdy
(Pengurus Yayasan Ihya Ul Ummah)


*_And You will getting_* :
1. Snack ๐ŸŸ
2. Ilmu yang bermanfaat๐Ÿ“
3. Sahabat baru ๐Ÿ‘ฌ๐Ÿ‘ญ

HTM : FREE!!! + Doorprize


๐ŸŒŸ _WAITING FOR YOU TO COME JOIN US_ ๐ŸŒŸ

Registrasi : Nama_NIM_Nomor hp
Cp ikhwan :
0813-1546-6832
Cp akhwat :
0877-1157-7466

๐ŸงSalurkan Donasi terbaik Anda :
Bank Syariah Mandiri 730-000-3006
An *FUSI UBL ROXY*

_Present by_:
Forum Ukhuwah & Studi Islam
Universitas Budi Luhur Roxy